Kata Baku dan Kata Tidak Baku |
Kata baku adalah kata yang mengikuti kaidah bahasa yang telah ditentukan atau telah dibakukan. Kaidah atau peraturan dalam bahasa Indonesia meliputi : (1) Buku Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan, (2) Kamus Besar Bahasa Indonesia, dan (3) Buku Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia.
Sedangkan Kata
tidak baku adalah kata yang tidak mengikuti kaidah
bahasa yang berlaku atau yang dibakukan dalam bahasa Indonesia.
A.
Contoh Penulisan Kata Dasar
Tidak
Baku Baku
abjat abjad
bis bus
cabe cabai
dekoratip dekoratif
gisi gizi
extra ekstra
qu’an quran
ijin izin
B. Contoh Penulisan Kata Jadian
Tidak
Baku Baku
bertanggunjawab bertanggung jawab
mentaati menaati
mentertawakan menertawakan
berterbangan beterbangan
mensukseskan menyukseskan
standarisasi standardisasi
C. Contoh Penulisan Kalimat
1. Kemerdekaan
Indonesia diproklamirkan pada tanggal 17 Agustus 1945.(Tidak Baku)
Kemerdekaan
Indonesia diproklamasikan pada tanggal 17 Agustus 1945. (Baku)
2. Tolong, potokopykan ijasah ini rangkap
lima. (Tidak Baku)
Tolong,
fotokopikan ijazah ini rangkap lima. (Baku)
3. Memang kebangetan itu anak belum mandi
sudah makan gado-gado. (Tidak Baku)
Memang
keterlaluan anak itu belum mandi sudah makan gado-gado. (Baku)
Demikian artikel tentang kata baku dan kata tidak baku. Semoga bisa menambah wawasan dan bisa bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment